-->

Notification

×

Iklan

Iklan Display

Mahasiswi UIN Solo Tewas Usai Lompat dari Lantai Empat Gedung Laboratorium

Sabtu, 18 Oktober 2025 | Oktober 18, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-10-18T06:24:16Z
Petugas kepolisian memasang garis polisi di sekitar gedung laboratorium UIN Raden Mas Said Surakarta, usai seorang mahasiswi berinisial HPN (21) dilaporkan tewas setelah melompat dari lantai empat, Jumat (17/10/2025)

Sukoharjo, MP----- Seorang mahasiswi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta berinisial HPN (21) tewas setelah melompat dari lantai empat gedung laboratorium kampus, Jumat (17/10/2025) siang.


Peristiwa terjadi sekitar pukul 11.30 WIB saat aktivitas perkuliahan sedang berlangsung. Korban, yang merupakan mahasiswi Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, diketahui datang seorang diri ke gedung tersebut sebelum akhirnya nekat melompat.


Beberapa mahasiswa yang berada di lokasi mengaku sempat melihat korban berdiri di tepi pagar pembatas lantai empat. Upaya untuk memanggil dan mendekatinya tidak berhasil, karena korban langsung terjun ke bawah.

“Kami semua kaget, tiba-tiba terdengar suara benturan keras,” ujar salah seorang saksi di lokasi.


Petugas keamanan kampus bersama mahasiswa segera mengevakuasi korban ke Rumah Sakit UNS Pabelan. Saat tiba, korban masih hidup namun dalam kondisi kritis dengan luka parah di bagian kepala dan tubuh. Tim medis sempat memberikan perawatan intensif, namun korban akhirnya meninggal dunia.


“Korban sempat dibawa ke rumah sakit dalam kondisi kritis, tetapi luka yang dialaminya cukup berat sehingga tidak tertolong,” kata Kapolsek Kartasura AKP Tugiyo saat dikonfirmasi.


Usai kejadian, polisi memasang garis polisi di sekitar gedung laboratorium dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Sejumlah saksi, termasuk teman korban dan petugas keamanan kampus, telah dimintai keterangan.

“Kami masih menyelidiki latar belakang tindakan korban. Saat ini kami fokus menjaga kondusivitas kampus,” tambah AKP Tugiyo.


Pihak kampus UIN Raden Mas Said Surakarta belum memberikan keterangan resmi terkait peristiwa ini. Sementara itu, suasana kampus tampak berduka. Sejumlah mahasiswa masih shock dan terlihat berkumpul di sekitar lokasi kejadian.


Polisi mengimbau agar masyarakat dan mahasiswa tidak berspekulasi sebelum hasil penyelidikan diumumkan. (*/mp)

×
Berita Terbaru Update