Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa meminta Kementerian Pekerjaan Umum mempercepat realisasi anggaran, terutama untuk program irigasi dan pembangunan jalan desa
![]() |
| Menkeu Purbaya meninjau langsung progres penyerapan anggaran Kementerian PU dan mendorong percepatan pembangunan infrastruktur. |
Jakarta, MP----- Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa melakukan kunjungan kerja ke kantor Kementerian Pekerjaan Umum (PU) pada Jumat (17/10/2025). Kunjungan tersebut bertujuan memastikan agar anggaran Kementerian PU dapat terserap secara optimal.
Usai pertemuan yang berlangsung sekitar 50 menit, Menkeu Purbaya menyebutkan bahwa tingkat penyerapan anggaran di Kementerian PU saat ini masih tergolong rendah. Karena itu, beberapa program prioritas seperti pembangunan irigasi serta perbaikan jalan di daerah akan dipercepat pelaksanaannya.
“Nanti kita monitor secara berkala dan dilaporkan setiap akhir minggu dan akhir bulan. Kita juga sudah diskusikan, bantuan apa yang bisa diberikan Kementerian Keuangan agar penyaluran anggaran Kementerian PU bisa lebih cepat dalam bentuk pembangunan yang nyata. Kemenkeu akan terus mendukung selama belanjanya tepat sasaran dan tepat waktu,” ujar Purbaya.
Meski penyerapan masih rendah, Purbaya optimistis hingga akhir tahun 2025 capaian serapan bisa melampaui 90 persen. Ia bahkan berkelakar akan “mengambil kembali” anggaran yang tak terserap.
“Langkah-langkah Kementerian PU sudah bagus. Saya yakin akhir tahun nanti penyerapan bisa mencapai 94 persen atau lebih. Program strategis seperti irigasi dan pembangunan jalan desa akan kita dorong percepat, jadi tidak ada yang perlu dikhawatirkan,” tegasnya.
Sementara itu, Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo menjelaskan bahwa hingga pertengahan Oktober, realisasi penyerapan anggaran telah mencapai sekitar 52 persen. Target hingga akhir tahun diproyeksikan lebih dari 94 persen.
“Hari ini kami menerima kunjungan Pak Menteri Keuangan untuk membahas langkah percepatan penyerapan anggaran. Kami akan menindaklanjuti hasil pertemuan ini dan melaporkannya secara berkala agar target realisasi bisa tercapai,” ujar Dody.
Purbaya juga menyampaikan apresiasi terhadap kinerja Kementerian PU yang dinilai responsif dalam mempercepat pelaksanaan program infrastruktur.
“Saya puas dengan penjelasan dari Kementerian PU. Semua dokumen sudah disiapkan dan tinggal eksekusi. Tapi tetap, akhir Oktober nanti akan kami tinjau kembali,” tutup Menkeu Purbaya. (Rd/*)
