-->

Notification

×

Iklan

Iklan Display

Pemko Padang Evaluasi Penanganan Banjir dan Longsor, Masa Tanggap Darurat Berpotensi Diperpanjang

Sabtu, 06 Desember 2025 | Desember 06, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-12-06T00:13:45Z
Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir memimpin rapat evaluasi penanganan banjir dan longsor bersama jajaran OPD di Gedung Putih Rumah Dinas Wali Kota Padang.

Padang, MP----- Pemerintah Kota Padang menggelar rapat evaluasi penanganan banjir dan longsor di Gedung Putih Rumah Dinas Wali Kota Padang, Jumat (5/12/2025). Rapat dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, dan dihadiri jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang terlibat dalam penanggulangan bencana.


Dalam rapat tersebut, Maigus Nasir menyampaikan bahwa masa tanggap darurat bencana hidrometeorologi yang telah ditetapkan sejak 25 November akan berakhir pada 8 Desember 2025. Namun, berdasarkan laporan terbaru dari lapangan, proses pemulihan masih jauh dari kata tuntas.


“Banyak titik yang masih membutuhkan penanganan cepat, terutama terkait akses jalan, pembersihan material longsor, dan distribusi bantuan. Kita tidak boleh lengah, karena masyarakat masih sangat bergantung pada langkah-langkah pemulihan dari pemerintah,” ujar Maigus.


Ia menekankan bahwa koordinasi lintas OPD harus semakin diperkuat agar seluruh kebutuhan di lapangan dapat ditangani secara tepat dan cepat. Beberapa wilayah yang masih terisolasi akibat putusnya akses jalan juga menjadi fokus utama.


Selain itu, evaluasi menyangkut kesiapan logistik, personel, hingga dukungan kesehatan bagi warga terdampak turut dibahas dalam rapat tersebut. Pemerintah Kota Padang juga mengkaji kemungkinan perpanjangan status tanggap darurat apabila situasi belum memungkinkan untuk memasuki fase transisi ke pemulihan mandiri.


“Kita wajib memastikan bahwa seluruh proses berjalan sesuai standar. Tidak boleh ada wilayah terdampak yang terlewat dari perhatian kita,” tegas Wawako Maigus.


Rapat evaluasi tersebut diakhiri dengan penyusunan langkah-langkah prioritas yang akan dikerjakan dalam beberapa hari ke depan, terutama untuk memastikan percepatan pembersihan, perbaikan infrastruktur, dan pemulihan kehidupan masyarakat terdampak.

(*)

×
Berita Terbaru Update